Kamis, 14 Desember 2017

Sholat Dhuha dan Keutamaanya | Amalan LDII


Sholat dhuha, amalan LDII


Sholat sunnah Dhuha dikerjakan pada waktu pagi mulai dari terbitnya matahari (Beranjak kurang lebih 1 meter dari tempat terbitnya) sampai pada saat tergelincirnya matahari. Sholat sunnah Dhuha dikerjakan boleh 2 rokaat 4 rokaat 8 rokaat dan paling banyak 12 rokaat. Dengan melakukan Amalan ini kontinyu (berkelanjutan) maka sesorang tersebut dapat merasakan keutamaan dan Manfaat dari sholat Dhuha

Jangan Hanya berpatok pada sesuatu yang Wajib saja, Manusia harus tetap menambah Amalannya agar Derajatnya disurga semakin tinggi. Selain melakukan Ibadah sholat Wajib Dengan BENAR kita juga dianjurakan nabi untuk melakukan Sholat sunnah, Salah Satunya Dengan Sholat Dhuha .Berikut 6 rahasia dan keutamaan yang tersimpan  dalam Sholat Dhuha.



6 Rahasia dan keutamaan Sholat Dhuha


Rahasia dan keutamaan sholat Dhuha, Sholat dhuha merupakan salah satu diantara sholat-sholat sunnah yang sangat dianjurkan oleh Rosululloh SAW. Banyak sekali penjelasan hadits yang telah menyebutkan berbgai keutamaan dan keistimewaan sholat dhuha bagi siapa saja yang melaksanakannya. Berikut ini adaalha beberapa hadist Rosululloh Muhammad SAW yang menceritakan tentang keutamaan Sholat Dhuha, diantaranya :

1. Sedekah bagi seluruh persendian tubuh Manusia
Dari Abu Dzar al- Ghifari ra, ia berkata bahwa nabi Muhammad SAW bersabda :

"Disetiap sendiri seorang dari kamu terdapat sedekah, setiap tasbih (ucapan subhanalloh) adalah sedekah , setiap tahmid (ucapan alhamdulillah) adalah sedekah, setiap tahlil (ucapan lailahailalloh) adalah sedekah, setiap takbir (Allohhu Akbar) adalah sedekah, menyuruh kepada kebaikan adalah sedekah, mencegah dari kemungaran adalah sedekah. dan dua rakaat dhuha diberi pahala" (HR Muslim)

2. Ghanimah (keuntungan) yang besar

Dari Abdulloh bin Amr bin Ash Radhiyallahu anhuma , ia berkata:

Rosululloh saw mengirim sebuah pasukan perang.
Nabi saw berkata: " perolehlah keuntungan (ghanimah) dan cepatlah kembali".

Merka akhirnya saling berbicara tentang dekatnya tujuan (tempat) perang dan banyaknya ghanimah (keuntungan) yang akan diperoleh dan cepat kembali( karena dekat jaraknya).

Lalu Rosululloh saw berkata: " Maukah kalian aku tunjukan kepada tujuan paling dekat dari mereka (Musuh yang akan diperangi), paling banyak Ghanimah (keuntungan) nya dan cepat kembalinya?"

Mereka menjawab "ya!"

Rosul saw berkata lagi:

"Barangsiapa yang berwudhu kemudian masuk kedalam masjid untuk melakukan sholat dhuha, dia lah yang paling dekat tujuannya (tempat perangnya), lebih banyak ghanimahnya dan lebih cepat kembalinya" (Shahih al-Targhb:666)

3. Sebuah Rumah di Surga


Bagi yang rajin mengerjakan sholat dhuha, maka ia akan dibangunkan sebuah rumah didalam surga. Hal ini dijelaskan dalam sebuah Hadist Nabi Muhammad saw: "Barangsiapa yang sholat dhuha sebanyak empat rokaat dan empat rokaat sebelumnya, maka ia kan dibangunkan sebuah rumah disurga." (Shahih al-jami" :634)

4. Memperoleh Ganjaran di sore hari

 Dari Abu Darda" ra, ia berkata bahwa rosululoh saw berkata"

Allah ta'ala berfirman : " Wahai anak adam, sholatlah untukku empat rokaat dari awal hari, maka aku akan mencukupi kebutuhanmu (ganjaran) pada sore harinya" (Shahih al-jami : 4339)

Dalam sebuah riwayat juga disebutkan : "innallaa azza wa jalla yaqulu : Yabna adam akhfini awwala al-naha bi arbai rakaat ukhfika binina akhrira yaumika"
(Sesungguhnya Alloh Azaa wa jalla berfirman : "wahai anak adam cukuplah bagiku empat rokaat di awal hari maka aku akan mencukupimu di sore harimu".

5. Pahala Umrah
Dari Abu Umamah ra bahwa Rasululloh saw bersabda:

"Barang siapa yang keluar dari rumahnya dalam keadaan bersuci untuk melaksanakan sholat wajib, maka pahalanya seperti seorang yang melaksanakan haji. Barang siapa yang keluar untuk melaksanakan sholat dhuha, maka pahalanya seperti orang yang melaksanakan umrah...." (Shahih al-Targhib : 673).

Dalam sebuah hadist yag lain disebutkan bahwa nabi saw Bersabda :

" Barangsiapa yang mengerjakan sholat fajar (subuh) berjamaah, kemudian ia (setelah usai) duduk mengingat Alloh hingga terbit matahari, lalu ia sholat dua rokaat (dhuha), ia mendapatkan pahala seperti pahala haji dan umrah, sempurna, sempurna, sempurna..." (Shohih al-jami : 6346).

6. Ampunan Dosa

:"Siapa pun yang melaksanakan sholat dhuha dengan langgeng, akan diampuni dosanya oleh Alloh, sekalipun dosa itu sebanya buih lautan." (HR Tirmidzi).

Sholat Dhuha merupakan Amalan Andalan yang sangat dianjurakan oleh Rosulullah karena cara dan syaratnya yang tidak sulit namun Ganjaran yang dijanjikan Allah begitu besar, maka banyak sekali yang menjadikan Sholat Dhuha sebagai rutinitas Sehari-hari. Namun jangan sampai kita salah niat, yaitu hanya ingin mendapatkan keuntungan dari sholatnya saja namu melupakan tujuan utama dilupakan yaitu ingin mendapatkan Rdhonya Alloh. Yang belum Mencoba, belum terlambat jangan sampai kita melewatkan kesempatan emas ini. Selamat Mencoba.









Related Posts

Sholat Dhuha dan Keutamaanya | Amalan LDII
4/ 5
Oleh